Opor Ayam khas Solo

Opor Ayam khas Solo


Banyak jenis masakan opor ayam dari beberapa daerah di Jawa Tengah, kali ini Pawon Simbah mencoba mengetengahkan salah satu masakan tradisional opor ayam dari daerah Solo, siapa tahu ada pengunjung yang ingin mencobanya. Perlu dicatat, agar daging ayam terasa gurih, sebaiknya gunakan ayam kampung.


Resep Masakan Opor Solo

Bahan :
1 ekor ayam muda, bersihkan
2 butir kelapa yang tua
6 butir bawang merah
3 butir bawang putih
120 gr kemiri
10 gr ketumbar
5 gr jinten
3 lbr daun salam
1 btg daun sereh
100 gr lengkuas
Garam secukupnya

Cara membuatnya :
Ayam muda dipotong-potong menjadi beberapa bagian.
Kelapa diparut. Tuangi dengan air 2 liter. Peras dan ambil santan kentalnya, Sisihkan.
Tuangkan lagi 2 liter air, peras kembali dan ambil lagi santannya (encer). Sisihkan.
Bawang merah, bawang putih dikupas lalu ditumbuk bersama kemiri, ketumbar dan jinten. Tumis sebentar lalu angkat.

Daun serai digetok pangkalnya. Begitu juga dengan lengkuas.
Rebus daging ayam besama santan encer. Masukkan serai dan lengkuasnya. Setelah matang / mengering, tuangkan santan kental bersama bumbu. Berikan garam secukupnya angkat dan siap disajikan.
*  
Google
Klik untuk buka komentar sesuai akun Anda

No comments

Komentar anda sangat berguna untuk meningkatkan penulisan artikel