Inilah ancaman Megawati yang berani macam-macam pada Jokowi

Inilah ancaman Megawati yang berani macam-macam pada Jokowi

Megawati menyatakan kesiapan PDIP untuk menjadi tameng terhadap pihak-pihak yang ingin mengguncang Jokowi dari kursi RI 1


Dukungan Ketua Umum PDIP, Megawati Soekarno Putri terhadap Presiden Jokowi semakin kuat. Terlebih saat ini banyak hal yang menjadi turbulensi dalam pemerintahannya.

Untuk itu, Megawati menyatakan kesiapan PDIP untuk menjadi tameng terhadap pihak-pihak yang ingin mengguncang Jokowi dari kursi RI 1.

“PDIP berdiri kokoh menjaga pemerintahan Jokowi-JK sebagai pemerintahan yang konstitusional yang dipilih secara langsung. Jadi kalau ada yang mau macam-macam itu, panggil saja kita,” dalam pidato pilitiknya di HUT PDIP ke-44, Selasa (10/1/2017).

Dalam kesempatan itu, ia juga berterimakasih kepada Presiden Jokowi yang telah menetapkan 1 Juni yang merupakan hari lahir partai berlambang banteng itu sebagai hari lahir Pancasila.

“Dari awal mula saya membangun Partai ini, tanpa ragu saya telah menyatakan dan memperjuangkan, bahwa PDI Perjuangan adalah partai ideologis, dengan ideologi Pancasila 1 Juni 1945. Syukur alhamdulillah, pada 1 Juni tahun 2015 yang lalu, Presiden Jokowi telah menetapkan 1 Juni 1945 sebagai hari lahirnya Pancasila. Artinya, secara resmi negara telah mengakui, bahwa Pancasila 1 Juni 1945 sebagai ideologi bangsa Indonesia. Terima kasih, Bapak Presiden, akhirnya secara resmi Bapak Presiden mengakui 1 Juni sebagai ideologi bangsa Indonesia,” katanya di hadapan para kader dan tamu undangan.

Acara itu juga dihadiri Presiden Jokowi, Wapres Jusuf Kalla, dan jajaran menteri Kabinet Kerja, serta pimpinan DPR/MPR, serta sejumlah tokoh lainnya. (Fatimah)

*  
Google
Klik untuk buka komentar sesuai akun Anda