Buatlah agar orang terkesan padamu

Buatlah agar orang terkesan padamu

Penampilan memang bukan yang utama, tapi pasti jadi yang pertama dilihat. Orang lain bisa menilai kamu cukup dari baju, sepatu, atau model rambutmu yang kamu kenakan. Kadang, mereka nggak perlu lagi mendengar kamu bicara untuk menentukan kamu orang yang seperti apa.

Baju yang rapi disetrika, rambut yang tersisir, dan badan yang bebas dari keringat berlebihan sudah cukup membuat orang lain terkesan. Jadi, usahakan buat bangun pagi setiap hari. Siapkan dirimu dengan penampilan terbaik buat ketemu siapapun.

Menunggu itu bisa jadi hal yang paling menyebalkan guys! Ketika kamu punya janji, jangan biarkan orang lain menunggumu. Ketika kamu terlambat, maka orang lain akan menunggumu sambil memberikan penilaian negatif tentang kepribadianmu.

Janjimu mungkin bisa membuat seseorang merasa senang. Tapi, janji yang nggak ditepati cuma bikin kecewa, sedih, bahkan marah. Jangan berjanji kalau kamu merasa nggak bisa menepatinya. Kalau udah berjanji, lakukan yang terbaik buat menepati janjimu itu.

Yang ini emang sepele banget, tapi banyak orang sering lupa, bahkan mungkin malas, mengucapkan kedua kata sakti ini. Mengucapkan ‘terima kasih’ berarti kamu menghargai kebaikan orang lain, sedangkan kata ‘tolong’ berarti kamu bisa bersikap rendah hati. Ini yang membuat orang lain lebih tulus dan senang bantuin kamu.


Ketika yang lain sibuk selingkuh atau nikah lalu cerai, berusahalah buat setia sama pasanganmu. Bersama-sama berjuang buat menjaga hubungan tetap langgeng itu penting.


Selain tambah pahala, bersikap humoris bisa membuat orang lain nyaman bergaul sama kamu. Yang penting, candaan kamu harus pintar dan nggak menyakiti siapapun.


Wajib banget yang namanya traveling. Kamu bisa melihat betapa indahnya dunia ini, ketemu orang baru, belajar budaya, dan membuat kenangan-kenangan indah dalam hidupmu.

Nah, udah tau kan hal-hal apa aja yang ternyata bisa membuat orang lain terkesan sama kepribadianmu? Ingat, kesan pertama itu penting, guys! Jadi, sebisa mungkin lakukan hal-hal di atas supaya kamu jadi pribadi yang lebih baik dan disukai banyak orang.
*  
Google
Klik untuk buka komentar sesuai akun Anda