Sekitar 50 pasukan khusus FPI  diterbangkan ke Jakarta untuk gabung aksi demo damai 212

Sekitar 50 pasukan khusus FPI diterbangkan ke Jakarta untuk gabung aksi demo damai 212

Pasukan khusus ini diberangkat dengan menggunakan pesawat dari Bandara Sultan Syarif Kasim II Pekanbaru ke Jakarta.


DPD Front Pembela Islam (FPI) Riau mengirimkan pasukan khusus untuk bergabung dalam aksi demo damai 2 Desember di Jakarta. Ada sekitar 50 pasukan khusus yang diterbangkan ke Jakarta hari ini.

"Ada 50 pasukan khusus dari FPI Riau hari ini berangkat ke Jakarta," ucap Ketua DPD FPI Riau, Ade Hasibuan, Rabu (30/11/2016).

Dia menjelaskan, pasukan khusus itu ditugaskan untuk mengawal aksi demo damai di Monas pada 2 Desember mendatang. Pasukan khusus ini nantinya akan memantau pergerakan umat yang berdemo.

Mereka diberangkat dengan menggunakan pesawat dari Bandara Sultan Syarif Kasim II Pekanbaru ke Jakarta. Mereka mengawal pengamanan aksi demo kasus penistaan agama yang dilakukan calon petahana,Gubernur DKI Jakarta, Basuki Tjahaja Purnama (Ahok) .

Pasukan ini nantinya juga akan memantau jika ada pergerakan dari luar aksi yang diduga akan melakukan propovakasi demo bela Islam jilid III.

"Mereka juga akan bergabung dengan pasukan keamanan baik dari TNI dan Polri agar demo lebih tertib," katanya.

FPI Riau kemarin sudah memberangkat puluhan jamaah ke Jakarta dengan menggunakan jalur darat. Rencananya gelombang ketiga FPI Riau akan berangkat besok. (ysw)
*  
Google
Klik untuk buka komentar sesuai akun Anda