Teka teki soal sosok Ketua Tim Kampanye Nasional Joko Widodo-Ma'ruf Amin akhirnya terjawab. Sebagai bakal calon Presiden, Jokowi memilih mantan Ketua INASGOC Erick Thohir untuk mengomando tim kampanye Jokowi-Ma'ruf selama gelaran Pilpres 2019.
Seorang petinggi partai pendukung Jokowi-Ma'ruf membenarkan informasi tersebut. Namun, nantinya Jokowi sendiri yang akan mengumumkan sang Jenderal kampanye.
"Ya betul (Erick Thohir jadi Ketua TKN Jokowi-Ma'ruf)," kata sumber merdeka.com, Kamis (6/9).
Sejak seminggu terakhir, beredar sederet nama kandidat Ketua TKN Jokowi-Ma'ruf. Diantaranya, Erick Thohir, bos GO-JEK Nadiem Makarim dan bos CT Corps Chairul Tanjung.
Ketiga calon ini menjadi kandidat karena dinilai bisa mewakili generasi milenial. Selain itu, Jokowi memang dinilai membutuhkan Ketua Tim Kampanye yang punya jaringan luas dan teruji kepemimpinanya.
Direktur Relawan TKN Jokowi-Ma'ruf Maman Imanulhaq mengaku belum mendengar kabar penunjukkan Erick Thohir. Tapi, menurutnya, kabar penunjukkan eks bos Mahaka itu sudah dicetuskan Ma'ruf Amin.
"Berita sudah nyebar dari Kiai Ma'ruf Amin," ujar Maman.
Kabar Erick Thohir sudah ditetapkan sebagai Ketua TKN Jokowi-Ma'ruf sebelumnya diungkap oleh Ma'ruf Amin. Ma'ruf Amin memberi bocoran kepastian Erick Thohir sebagai ketua timses. "Ya saya kira Erick Thohir, kalau enggak salah sudah ditetapkan," ucap Kiai Ma'ruf sesaat sebelum meninggalkan Gedung PP Muhammadiyah, Jakarta, Rabu (5/9).
Saat ditanya rencana pengumuman ketua timses, Ma'ruf Amin belum bisa memastikan. "Nanti akan diumumkan," ucapnya.
Jokowi sendiri akan mengumumkan nama ketua tim kampanye Koalisi Indonesia Kerja (KIK) pada Jumat (7/9) sore besok. Bersamaan dengan itu pula, Jokowi akan mengumumkan secara lengkap struktur timses.
"Besok sore akan kita umumkan," kata Jokowi usai membagikan 5.000 sertifikat tahan di Surabaya, Jawa Timur.
Saat ditanya apakah nama Erick Thohir yang dipilih sebagai ketua tim pemenangan, Jokowi tetap menutup rapat. Dia minta menunggu pengumuman besok. (Raynaldo Ghiffari Lubabah)